Halo #SobatATRBPN | Rabu, 20 Agustus 2025
Setelah sebelumnya melakukan beberapa kali koordinasi. Pada kesempatan kali ini, Kepala Kantor Pertanahan Kab. Bangkalan, Muhammad Arifin Siregar, S.T., M.E. didampingi Kasi P2 Fatma Junailisa, S.Sos., M.H. dan Korsub Tematik Aditya Purindana, S.H. dan staf hadir memenuhi undangan dari Dinas Pendidikan Kab. Bangkalan dlm rapat koordinasi pengadaan tanah Sekolah Rakyat (SR), bertempat di Balai Desa Katol Barat. Rencana pembangunan Sekolah Rakyat (SR) di Kab. Bangkalan berlokasi di Desa Katol Barat, Kec. Geger.

Jumlah perkiraan luas total untuk pembangunan SR sekitar 7,5 Ha. Adapun pelaksanaan pengadaan tanah akan dilaksanakan 2 tahap dikarenakan ketersediaan dan kemampuan anggaran Pemkab Bangkalan. Tahap I tahun 2025 (sekitar 4,9 Ha) dan Tahap II tahun 2026 (2,6 Ha). Detail jumlah dan luas bidang secara detail akan diinformasikan setelah pengukuran selesai dilaksanakan.
.
Dari aspek pertanahan, mekanisme pengadaan tanah dilaksanakan secara langsung atau Pengadaan Tanah Skala Kecil, krn luasnya yg tidak lebih dari 5 hektar. Hal ini sesuai dg ketentuan peraturan perundangan tentang pengadaan tanah terkait, yakni: UU 2/2012 ttg Pengadaan Tanah Bagi Pembangunan untuk Kepentingan Umum, PP 21/2021, Perpes 71/2012 jo. Perpres 148/2015, PerKa BPN 5/2012, dan Permen ATR/KBPN 19/2021 tentang Ketentuan Pelaksanaan PP 21/2021.

Turut hadir, Kepala Dinas Sosial Kab. Bangkalan Bpk. Wibagio, Kabid pada Dinas Pendidikan Bpk. Yusri, Kabid pada Dinas Sosial Bpk. Aminullah, Kades Katol Barat Bpk. Yakub dan warga Desa pemilik tanah.
Bentuk dukungan pro aktif Kantah Kab. Bangkalan dlm rangka percepatan kelancaran dan kesuksesan pengadaan tanah SR, antara lain:
1). Koordinasi dan kolaborasi dlm tahap perencanaan, pelaksanaan, perijinan dan monitoring evaluasi.
2). Aspek Fisik. Pengukuran keliling & per bidang
3). Aspek Yuridis. Proses pelepasan Hak Atas Tanah dari Sertipikat Hak Milik menjadi Sertipikat Hak Pakai

@kementerian.atrbpn
@nusronwahid
@kanwilbpnjatim
@dinsosbangkalan

#KantahKabBangkalan
#IndonesiaLengkap
#ATRBPNKiniLebihBaik
#ATRBPNMajudanModern
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#SetiapKitaAdalahHumas
#setiapkitaadalahambassador

Tinggalkan komentar

Quote of the week

“Nilai ungkapan seseorang bukan terletak hanya sebatas pada kefasihan kata-kata, melainkan sejauh mana penghayatan atas maknanya”

~ Syaikhona Kholil Al Bangkalani

©2024 Bangkalan Terkini